Kegiatan pembinaan iman Kristen di sekolah TK Kemala Bhayangkari 09 Singosari berlangsung pada Jumat, 10 Januari 2025. Perayaan Natal bersama ini diselenggarakan dengan dewan guru kelas 1 SDK Mardi Wiyata 01 Claket Malang. Dimulai jam 08.00 dan berlangsung dengan meriah.
Diawali dengan doa oleh Bunda Cicil selaku pembina iman Kristen TK Kemala Bhayangkari 09. Kemudian anak-anak memuji Tuhan. Dan pelayanan firman oleh kak Kris dari JKLPK sub region Malang. Ia membawa boneka Mona-nya, menyampaikan kehadiran Yesus dalam kesederhanaan. Lahir di kandang Betlehem.
Setelah itu, Santa Claus (pak Yan) dari SDK Mardi Wiyata 01 Claket Malang. Anak-anak begitu antusias melihat kedatangannya. Mereka masing-masing mendapatkan hadiah. Lalu acara dilanjutkan dngan flash mob dengan lagu “Kudaki-Daki”. Dilakukan di antara orang tua dan siswa TK dan dipandu Miss Beta dan Miss Aida.
Pada
akhir acara, ada penyerahan kenang-kenangan dari pihak sekolah TK Kemala
Bhayangkari 09 ke perwakilan SDK Mardi Wiyata 01, yang diwakili Miss Beta. Doa penutup oleh kak Kris.
Bahagia terpancar dari anak-anak yang pulang dengan gembira. Mendapat hadiah dan bisa berjumpa dengan Santa Claus.
Kontributor: Christian Anugerah, S.H.
0 Komentar