Ello dan Delon Konser Rohani di Surabaya

 

Poster Undangan Konser Freedom of Youth


Kita mungkin sudah biasa melihat konser. Entah itu dari musisi beraliran pop, jazz, rock atau mungkin dangdut. 

Kita pasti juga tahu jika banyak dari penyanyi atau pemain band tersebut yang merupakan saudara kita sesama umat kristiani. 

Hanya saja kita mungkin jarang melihat mereka bernyanyi dalam sebuah konser musik rohani. Akan lebih sulit lagi jika kita tidak tinggal di Jakarta atau kota-kota besar lainnya.

Disamping itu, Gereja dan musik adalah satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan. 

Atas dasar itu, musik sudah seharusnya dapat menjadi sarana kesaksian. Musik juga seharusnya digunakan untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan sesama. 


Ilustrasi Paduan Suara di Gereja (pexels.com)

Greja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Jemaat Surabaya melihat hal itu sebagai peluang. GKJW Jemaat Surabaya akan mengadakan konser musik rohani bertajuk “Freedom of Youth.” 

Acara ini akan diadakan pada 14 September 2024 mulai pukul 17.00 WIB di parkir timur Delta Plaza Surabaya, Jalan Pemuda No 25 Surabaya. 

Lokasinya sangat strategis karena hanya sepuluh menit dengan berjalan kaki dari Stasiun Surabaya Gubeng. Sementara itu dari Tunjungan Plaza dapat ditempuh selama sekitar 10 menit dengan mobil atau motor. 


Lokasi Konser Freedom of Youth

Menurut Ayu Febia Krisnandari yang merupakan ketua panitia “Freedom of Youth,” dalam konser tersebut, diharapkan mampu memenuhi minat pemuda Kristen dalam hal musik rohani dan kebutuhan akan pengalaman spiritual. 


Ayu Febia Krisnandari (ketua panitia)

Guna mencapai harapan tersebut, panitia  mengundang dua bintang tamu yaitu Ello dan Delon. Keduanya sudah bukan nama yang asing lagi. 

Ello atau yang bernama asli Marcello Tahitoe terkenal dengan lagu-lagunya seperti Kisah Kita T’lah Usai dan Buka Semangat Baru. Anak dari Minggus Tahitoe dan Diana Nasution ini juga sekarang menjadi vokalis Dewa 19.

Sementara pemilik nama asli Stanislaus Alexander Liauw Delon Thamrin mulai populer saat mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol tahun 2004. Delon kemudian semakin dikenal publik ketika melantunkan lagu Semua karena Cinta. 

Ilustrasi Konser (pexels.com)

Mengenai tiket masuk, panitia menjual dengan harga Rp 125.000,- dan Rp 160.000. Khusus bulan Agustus ini ada potongan sehingga tiket hanya seharga Rp 100.000,-. Pembelian dapat dilakukan melalui aplikasi dan website: ticket.hypenamic.com. 

Penyelenggara menargetkan lebih dari seribu pemuda Kristen di Surabaya dan kota sekitarnya akan menghadiri konser ini. Terutama dari intern jemaat GKJW dan jemaat dari gereja-gereja anggota PGI. 

Pada konser ini panitia juga menyediakan tempat kepada UMKM yang berminat untuk menyewa stan pada lokasi konser. 


 

 

Posting Komentar

0 Komentar